Pertemuan KIM, Pembahasan TV Digital
Aditya Pertama 15 September 2021 09:37:04 WIB
PoncoWarta - Sehubungan dengan adanya undangan dari Dinas Komunikasi dan Informatika Daerah Istimewa Yogyakarta, Staf kalurahan Poncosari mengikuti pertemuan dengan pokok pembahasan "Mengenal Lebih Dekat TV Digital". Kegiatan pertemuan dilaksanakan di Ingkung Grobog Umbulharjo DIY pada hari selasa (14/09/2021).
Dalam pertemuan tersebut hadir Ketua KPID DIY, wakil dari Dinas Kominfo DIY, dan perwakilan Kelompok Informasi Masyarakat(KIM) dari semua kabupaten di wilayah DIY. Dalam sambutannya, perwakilan dari Dinas Kominfo DIY amenyampaikan rasa terimakasih kepada pawar tamu undangan yang telah menyempatkan kehadirannya. Beliau juga menyampaikan kepada para peserta untuk dapat menyebarkan informasi yang dibahas dalam forum tersebut.
Narasumber dari KPID DIY yaitu Yohanes Suyanto menyampaikan banyak hal mengenai TV Digital, Mulai dari apa itu TV digital hingga manfaat yang diterima jik amenggunakan siaran TV Digital. Siaran televisi digital menggunakan modulasi sinyal digital dan sistem kompresi akan menghadirkan kualitas gambar yang lebih bersih, suara yang lebih jernih dan canggih teknologinya bagi masyarakat Indonesia. Dalam masa peralihan ke siaran televisi digital, masyarakat tetap bisa untuk menonton siaran televisi analog namun sangat dianjurkan untuk mulai merubah tangkapan sinyal antena di rumah dari siaran analog ke digital.
Komentar atas Pertemuan KIM, Pembahasan TV Digital
Formulir Penulisan Komentar
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah Pengunjung |
- Apel Pengamanan Pilkada, Lurah Poncosari Berikan Arahan Pengamanan
- Giat BKB Dusun Sambeng II
- Giat Penyaluran BLT DD Kalurahan Poncosari Bulan November
- Monev Bumkal Oleh Tim Kapanewon Srandakan
- Sarana Koordinasi, Pertemuan Kring 1 Kader PLKB Kalurahan Poncosari
- Pelaksanaan Active Case Finding, Upaya Meminimalisir Penularan TBC
- Monitoring Dan Koordinasi Puspaga Projotamansari
Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License