Pembahasan Informasi, Pamong Kalurahan Poncosari Mengikuti Rakor Rutin

Aditya Pertama 07 Februari 2022 09:11:01 WIB

PoncoWarta - Bertempat di pendopo kalurahan Poncosari, Pamong Kalurahan Poncosari melaksanakan rapat koordinasi rutin pada hari kamis (03/02/2022) pada pukul 10.00 WIB. Dalam rapat koordinasi ini dibahas mengenai permasalahan-permasalahan yang ada di wilayah kalurahan Poncosari. Hadir dalam rapat koordinasi Lurah beserta pamong kalurahan Poncosari dan ketua BPD Poncosari.

Dalam sambutannya, H Supriyanto selaku Lurah Poncosari menyampaikan adanya surat edaran dari Bupati Bantul tentang kasus DBD di wilayah Kabupaten Bantul untuk dapat diperhatikan selain daripada pandemi covid-19. Beliau juga berharap penanganan DBD dengan 3 M (Menguras,Menutup dan Mengubur) untuk dapat ditingkatkan lagi. Selanjutnya beliau juga menyampaikan terkait dengan lomba kalurahan yang akan dilaksanakan dan diharapkan untuk setiap pamong dapat berkontribusi dalam pelaksanaan lomba kalurahan tahun 2022.

Ika Wahyu Nurrini selaku Kamituwa Poncosari dalam sambutannya menyampaikan tentang mekanisme lomba kalurahan yang akan dilaksanakan maret mendatang, dusun Godegan sebagai salah satu dusun di kalurahan Poncosari ditunjuk untuk dapat menjadi perwakilan dalam lomba posyandu. Dilanjutkan oleh Danarta Poncosari, Iman Santosa menyampaikan terkait dengan BLT DD bahwasannya dana sudah siap untuk dicairkan. Ghufron Ahmad Khoiruna selaku Jagabaya Poncosari menyampaikan terkait dengan pengajuan permohonan pembuatan sertifikat tanah yang selama ini ada kendala di kantor BPN, Beliau mengusulkan untuk mengatasi kendala tersebut para dukuh untuk dapat datang bersama-sama ke BPN untuk meminta kejelasan. Menanggapi informasi dari Lurah Ponocosari terkait dengan permasalahan DBD, Kaur Tata Laksana mengusulkan untuk dapat dibentuk tim sidak PSN tingkat kalurahan yang selama ini tim dari unsur kapanewon masih belum aktif dilaksanakan.

Kegiatan rapat koordinasi yang selesai pada pukul 11.45 ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi para pamong kalurahan seluruhnya dan untuk dapat ditindaklanjuti semaksimal mungkin.

Komentar atas Pembahasan Informasi, Pamong Kalurahan Poncosari Mengikuti Rakor Rutin

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 
Kebijakan Privasi

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License