Perkenalan dan Sosialisasi ProKer KKN UNY K2022-26113 Dusun Jragan I

Aditya Pertama 19 Juli 2022 20:40:10 WIB

PoncoWarta - Bertempat di Pendopo Al-Huda Dusun Jragan I Poncosari Srandakan Bantul, Mahasiswa KKN UNY Kelompok K2022-26113 melaksanakan kegiatan Perkenalan dan Sosialisasi Program Kerja selama melaksanakan kegiatan KKN di Wilayah Dusun Jragan I. Acara perkenalan dan sosialisasi ini dilaksanakan pada hari minggu (17/07/2022) pada pukul 19.30WIB. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan anggota kelompok mahasiswa KKN UNY kepada warga masyarakat Dusun Jragan I sekaligus mensosialisasikan Program Kerja yang akan dilakukan 6 bulan kedepan.

Hadir dalam kegiatan ini Kepala dusun Jragan I bersama dengan semua ketua RT di wilayah dusun Jragan I, serta pemuda dan pemudi dusun Jragan I. Dalam sambutannya, Zudan Ismail selaku kepala dusun Jragan I menyampaikan rasa terimakasih kepada para anggota KKN dan mengharapkan adanya program kerja yang telah dirancang dapat berjalan sesuai rencana serta dapat memberikan dampak positif terhadap Dusun Jragan I.

Sardila Ayu selaku Ketua KKN UNY Jragan I mengucapkan terimakasih banyak atas ketersediaannya para tamu undangan dalam Acara Perkenalan dan Sosialisasi Program Kerja KKN Jragan I.
"Program kerja yang telah dirancang semoga dapat dilaksanakan dengan lancar dan dapat bermanfaat bagi warga masyarakat dusun Jragan I, namun tentu saja kami mengharapkan pengarahan dari kepala dusun dan bantuan dari warga masyarakat dusun Jragan I", tambah Sardila Ayu dalam sambutannya.

Selanjutnya, acara perkenalan anggota KKN berjumlah 10 orang yang tergabung dari berbagai macam fakultas di UNY serta penyampaian Program Kerja KKN UNY Jragan I, diantaranya melaksanakan kegiatan :

  1. Bank Sampah dan Sosialisasi
  2. Bimbingan Belajar
  3. Pembibitan Toga
  4. Membuat plang nama RT / Dukuh ( Plangisasi)
  5. Sosialisasi Tanaman Toga
  6. Pendampingan Posyandu
  7. Pelaksanaan Pengajian
  8. Pendampingan TPA

 

Komentar atas Perkenalan dan Sosialisasi ProKer KKN UNY K2022-26113 Dusun Jragan I

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License