Pertemuan Kelompok Berlian Progo Dusun Babakan

Aditya Pertama 12 Desember 2023 14:06:46 WIB

PoncoWarta - Anggota kelompok kuliner Berlian Progo dusun Babakan POncosari Srandakan Bantul, melaksanakan giat pertemuan rutin para anggota kelompok Berlian Progo pada hari selasa (05/12/2023). Dilaksanakan di rumah Ibu Siti Aminatun, giat pertemuan Berlian Proggo menghadirkan Kepala dusun babakan, Pendamping CSR Pertamina, Ketua berserta seluruh anggota Berlian Progo.

Dalam sambutannya, Ibu Winarti selaku ketua kelompok Berlian Progo menyampaikan mengenai persiapan pada bulan Desember menyambut hari nata l dan tahun baru dimana kemungkinan permintaan produksi akan naik. Sehingga para anggota berlian progo harus dapat memanfaatkan waktu di bulan desember ini.

Dalam inti pembahasan, Risky selaku pendamping CSR Pertamina menyampaikan bahwasannya dibutuhkan untuk dapat emnganggarkan lagi untuk keperluan produski, dimana ada beberapa alat yang diperlukan untuk menunjung lancarnya dalam produksi olahan tempe koro. Alat yang dibutuhkan tersebut diantaranya adalah mesin vacum dan 1 unit kompor.

Melanjutkan sambutan, Agus Sriyono selaku kepala dusun babakan memberikan usulan kepada anggota berlian progo untuk dapat memberikan bibit tempe koro kepada setiap rumah di dusun babakan yang selanjutnya meminta para keluarga menananam bibit tempe tersebut. Diharapkan untuk kedepannya, tempe koro beserta produk olahannya dapat menjadi icon di Dusun Babakan.

Komentar atas Pertemuan Kelompok Berlian Progo Dusun Babakan

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 
Kebijakan Privasi

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License