Mobil Pajak PBB, Upaya Optimalisasi Pembayaran Pajak PBB

Aditya Pertama 26 Februari 2024 21:24:52 WIB

PoncoWarta - Berkaitan dengan adanya giat pelayanan pajak PBB dengan metode jemput bola di wilayah Kalurahan Poncosari, Iman Santosa SH selaku Kaur Danarta Poncosari melaksanakan giat monitoring di dusun yang terjadwal pelayanan mobil pajak PBB. Dalam pelaksanaannya, pembayaran PBB melalui metode jemput bola ini sangat dinanti oleh warga masyarakat, pasalnya dengan adanya mobil pajak ini warga masyarakat merasa dimudahkan dalam pembayaran pajaknya. Untuk giat pembayaran melalui mobil pajak ini dilaksanakan di dusun Singgelo dan dilaksanakan pada hari selasa (20/02/2024)

Adanya mobil pajak keliling ini merupakan kegiatan rutin oleh Badan Pengelolaan Keuangan Pendapatan dan Aset Daerah Kabupaten Bantul bekerjasama dengan pemerintah kalurahan setempat. Diharapkan dengan adanya pajak jemput bola kepada warga masyarakat dapat mengoptimalkan pembayaran pajak para wajib pajak serta memberikan kemudahan pembayaran terhadap para masyarakat.

Komentar atas Mobil Pajak PBB, Upaya Optimalisasi Pembayaran Pajak PBB

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 
Kebijakan Privasi

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License