Panen KWT Lestari Dusun Polosiyo
Aditya Pertama 11 April 2025 22:14:46 WIB
PoncoWarta - Kelompok Wanita Tani (KWT) Lestari dusun Polosiyo melaksanakan giat pemanenan hasil tanam di demplot tanam KWT Lestari pada hari sabtu (12/04/2025). Hasil panen KWT (Kelompok Wanita Tani) bervariasi tergantung pada jenis tanaman yang dibudidayakan dan teknik pertanian yang digunakan. Pada pemanenan kali ini, KWT Lestari memanen sayur pare dan kacang panjang.
Hasil panen KWT digunakan untuk dikonsumsi sendiri oleh anggota kelompok maupun dijual kepada masyarakat sekitar, selain itu hasil panen ini menjadi sumber penghasilan bagi anggota kelompok, meningkatkan pendapatan mereka. Melalui tanam sayur di demplot KWT ini, para anggota KWT berperan penting dalam meningkatkan ketahanan pangan di wilayah mereka dengan menghasilkan berbagai jenis sayuran.
Formulir Penulisan Komentar
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Jumlah Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License
